Rabu, 15 Februari 2017

Sola's Clodi Story 1

Sampah adalah sisa konsumsi dari mahkluk hidup. Mereka terbagi menjadi dua, ada yang organik dan non organik. Salah satu contoh sampah non organik adalah PLASTIK. Yaaaa PLASTIK. Saat ini plastik sudah menjadi kebutuhan kita sehari-hari. Walaupun saat ini sudah digaungkan kampanye plastik "lumayan ramah lingkungan" karena dapat terurai namun tetap saja membutuhkan waktu puluhan tahun. Dengan semakin banyaknya sampah plastik di Bumi kita ini, maka inovasi terus dilakukan demi mengurangi kebutuhan manusia akan plastik, salah satunya adalah inovasi popok kain atau cloth diaper. Cloth diaper hadir sebagai substitusi dari popok sekali pakai yang saat ini begitu marak digunakan oleh para ibu-ibu yang memiliki bayi dan balita yang belum dapat menggunakan toilet sendiri.

Awal tahun 90-an, popok sekali pakai atau disingkat pospak hadir di Indonesia. Pospak menjadi solusi untuk bepergian bagi ibu - ibu yang ingin membawa serta bayi dan balitanya namun khawatir akan pipis atau pup yang dapat dikeluarakan setiap saat. Dengan adanya pospak, para ibu yang memiliki bayi dan balita tidak perlu repot lagi mengganti popok kain setiap bayi dan balitanya pipis atau pup di popok tsb. Dengan semakin berkembangnya jaman dan angka kelahiran yang semakin meningkat tentu kebutuhan akan pospak semakin meningkat dan akibatnya jumlah sampah yang "susah" terurai pun meningkat.

Keadaan ini lah yang melahirkan Clodi atau cloth diaper sebagai inovasi popok kain yang dapat menampung jumlah urine yang lebih banyak dibanding popok kain biasa dan bisa berulangkali dipakai karena bisa dicuci,. Para founder Clodi terus berinovasi dalam mengembangkan temuan clodi mereka, hingga saat ini berbagai varian clodi telah hadir di masyarakat untuk memenuhi kebutuhan para ibu yang sibuk dengan "urusan" bayinya namun ingin tetap menjaga kelestarian lingkungan 💃💃💃💃💃💃

Berikut, saya akan membahas clodi-clodi yang dimiliki Sola (My Daughter) :

1. Clodi Be Nice Kids
 Clodi ini merupakan hadiah dari mamah sebelum kelahiran Sola. Karena saya belum tahu varian clodi begitu pun dengan mamah, maka ia coba membeli clodi yang termurah. Saat itu sekitar tahun 2016 awal, harga clodi ini 60rb dapat 4 clodi dari ukuran S, M, L, dan XL Bagian outer clodi ini terbuat dari bahan katun kemudian ada bagian plastik halus di dalamnya. Bagian inner terbuat dari dacron. Sedangkan untuk insertnya handuk biasa. Dalam penggunaannya, saya biasa menambahkan liner halus karena bahan dacron agak panas dan tidak halus, khawatir dapat membuat Sola tidak nyaman. Jika dinilai dari segi kualitas, clodi ini memang murah tp tidak terlalu murahan. Cocok untuk pemakaian 2 jam atau siang hari.

2. Clodi De Petit
Clodi ini saya dapatkan di Baby Shop dekat rumah. Bagian outernya terbuat dari bahan polyester. Untuk bagian innernya terbuat dari bahan microfleece yang halus dan insertnya microfiber yang lummenayan tebal (sekitar 3-4 lapis). Harga saat itu sekitar 75rb untuk sepaket clodi lengkap dengan 2 insert microfiber. Namun sayangnya, clodi ini kurang ampuh untuk menjaga kebocoran karena sering tembus keluar dan juga dari label yang saya baca, outer clodi terbuat dari bahan polyester tanpa laminasi PUL. Sola hanya bisa menggunakan clodi ini selama 2 jam.

3. Clodi Sakinah
Saya tertarik membeli Clodi ini karena merupakan clodi jenis cover yang penggunaannya bisa dengan mengganti insertnya saja tanpa perlu mengganti covernya juga jika insert sudah penuh. Namun sayangnya, clodi ini memiliki ukuran khusus sehingga hanya cocok untuk insert dari Sakinah itu sendiri. Insertnya terbuat dari campuran bahan diadora dan microfiber. Untuk ketangguhannya, clodi ini mungkin bisa tahan 30 menit sampai 1 jam saja.

4. Clodi Ztwo
Clodi ini merupakan clodi murah namun lengkap karena sudah ada inner gussetnya dan insertnya pun dari bamboo. Harga yang saya dapatkan untuk clodi ini adalah 45rb. Outer clodi ini adalah bahan water proof anti bocor dan Innernya dari bahan microfleece yang lembut dan tidak mudah murudul. Awalnya saya begitu antusias ingin segera mencoba clodi ini, namun setelah dipakai snapnya kurang kuat dan terkadang susah dikaitkan. Dari segi ketahanan, clodi ini amat sangat rentan dengan BOCOR. Tidak sampai setengah jam dipakai langsung keluar rembesan urine. Setelah itu saya coba padukan dengan insert litty dari pempem namun tetap bocor juga.

5. Clodi Babyland Bamboo Charcoal 2 in 1 Snap
Clodi ini saya beli atas review dari teman yang sudah memakainya. Harga yang saya dapatkan adalah 70rb lengkap dengan 2 insert bamboo charcoal snap. Clodi model ini bisa digunakan sebagai clodi cover karena ada snap yang menempel di insertnya atau pun menjadi clodi poket biasa. Sejauh ini, Babyland Bamboo Charcoal 2 in 1 Snap menjadi clodi andalan bagi saya, karena selain harganya yang tidak terlalu mahal, clodi ini juga tidak mudah bocor. Namun sering kali saat dipakai tercium bau pesing yang menyengat keluar. Saya duga awalnya karena belum stripping tapi hal tersebut juga terjadi setelah stripping 😏😏😏😏😏😏

6. Clodi Carter's Love
Harga yang ditawarkan clodi ini lumayan murah yaitu sekitar 45-55rb. Outernya terbuat dari bahan polyester PUL, sedangkan untuk innernya terbuat dari micro fleece yang halus dan tidak mudah murudul. Untuk insertnya, Carter's Love menggunakan insert microfiber 2 lapis yang sangat tipis, sehingga untuk pemakaiannya sangat disarankan untuk digunakan 2 sekaligus. Dari segi ketahanan, clodi ini bisa tahan 2-3 jam. Walau pun murah, clodi ini tidak mudah bocor, jadi kita tidak perlu khawatir ada rembesan urine yang keluar. Namun memang ada barang ya ada harga. Karet paha clodi ini mudah melar. Terhitung sudah bulan ke 3 saya gunakan clodi tsb dan karetnya sudah mulai melar.

7. Clodi Charcoal Bamboo Baby Adjustable Reusable Washable Cloth Diaper Nappy
Nama clodi ini lumayan panjang namun sepertinya clodi ini tidak memiliki merk tertentu 😁😁😁😁
Clodi ini saya dapatkan di online shop karena saya tergiur dengan  Charcoal Bamboo-nya. Harga yang ditawarkan cukup mahal karena 80rn untuk cangkangnya saja tanpa insert. Namun saat barang sampai justru saya bingung dimana letak Charcoal Bamboo-nya yang biasanya menjadi inner clodi tsb. Tapi ya sudahlah. Dari segi kualitas clodi ini sangat baik. Sangat-sangat baik. Bahan outernya polyester namun sejauh yang saya pakai belum pernah terjadi kebocoran dari clodi ini. Innernya juga lembut dan sudah ada inner gussetnya. Bagian pocket atau kantung ada 2 bukaan dari depan dan belakang untuk memudahkan penggantian insert.

8. Clodi Ecobum insert Hemp
Clodi ini cukup mahal bagi saya. Harga yang saya dapatkan yaitu 112rb untuk 1 clodi dengan 2 insert hemp reguler dan long hemp. Clodi ini sudah terkenal kualitasnya yang mempuni dalam menangani masalah kebocoran. Juga  sudah ada leg gussetnya sehingga aman dari bocor samping. Namun untuk insert hemp-nya susah kering. Untuk dapat kering layak pakai saya harus menjemurnya sampai 2 hari. Karena jika lembab, saya khawatir dapat memicu timbulnya bakteri.

9. Clodi Green Nappy
Clodi yang sungguh ruuarr biasa. Clodi ini saya dapat dari kado karena tidak terpikir sebelumnya untuk membeli clodi diatas harga 150rb. Beruntungnya lagi saya dapat yang inner dan insertnya bamboo. Untuk kualitas tidak perlu diragukan karena kembali lagi ada harga ada barang, Harga sesuai dengan kualitasnya.

10. Clodi Happy Heinys
Clodi import dari USA yang tahan banting. Outernya 100% polyester yang sejauh ini belum ada kebocoran sama sekali saat pemakaian. Cutting leg nya besar dan  bagian pocketnya juga besar seperti clodi pempem sehingga memudahkan untuk mengeluarkan insert kotor. Innernya entah terbuat dari bahan apa tapi pastinya sangat empuk hampir sama dengan inner bamboo Green Nappy dan Stay Dry. Untuk insert, Happy Heinys yang saya miliki adalah microfiber yang tangguh untuk heavy wet seperti Sola. Clodi ini juga saya dapatkan dari  kado.

11. Clodi Coolababy
Saya dapatkan clodi ini juga dari kado. Bahan outernya halus dan dingin serta ada lapisan anti bocor yang dijahit bersamaan (bukan laminasi). Coolababy merupakan clodi import dari China. Untuk innernya terbuat dari bahan bamboo yang tipis sedangkan untuk insertnya juga dari bahan bamboo yang sangat mumpuni untuk heavy wet. Hanya saja, karena innernya begitu tipis seringkali cairan yang sudah masuk insert, saat tertindih keluar lagi dan menyebabkan ketidaknyamanan pada bayi.

12. Clodi Ecobum Pants
Clodi premium model pants saya dapatkan dengan harga promo sekitar 90rb. Insertnya Combo Hemp (perpaduan microfiber dengan hemp). Untuk insert bagian microfibernya sangat halus dan cepat kering. Untuk bagian hempnya juga lebih cepat kering karena lapisannya lebih tipis ketimbang reguler hemp. Dari segi kemampuan untuk menampung urine juga tidak kalah dengan hemp reguler.

13. Clodi Minikiniz Folklore edition
Clodi ini berbentuk seperti celana dengan bahan beludru atau minky yang sudah dilaminasi sehingga water proof. Untuk innernya terbuat dari bahan microfleece yang lembut dan tidak mudah murudul. Harga yang saya dapatkan yaitu 90rb sudah termasuk 1 insert microfiber. Untuk urusan bocor, clodi ini sangat tahan dari kebocoran hanya saja paada bagian karetnya susah kering dan butuh waktu lebih dari 1 hari penjemuran agar dapat kering maksimal.

14. Clodi Pempem
Clodi lokal dengan kualitas yang bagus namun harga lumayan murah. Clodi ini sangat cocok untuk anak heavy wet jika digunakan dengan insert littynya. Cutting legnya besar dan bagian pocketnya pun besar sehingga memudahan untuk mengeluarkan insert kotor. Namun sayangnya, inner suede sty dry nya cepat murudul, walau sejauh ini masih nyaman digunakan Sola tanpa liner.

Sekian Sola's Clodi Story 1. Semoga bermanfaat dan #GoGreen 👋👋👋👌💛